Selasa, 08 Januari 2013

tarian keikhlasan

Tumblr_kssx2me4in1qa5c6co1_400_large

Keikhlasan bukan sekedar belajar tentang kekalahan,
tapi juga kehilangan dan cinta. 
Karena cinta itu merelakan kepergian orang yang kita cintai, 
karena ia berhak untuk menentukan keinginan hatinya sendiri.

Tidak ada perkara kalah atau menang dalam hal keikhlasan. 
Semua adalah pemenang saat berlapang hati. 
Banyak hal dalam hidup yang memang harus direlakan dan tidak dapat dipaksakan - karena bukan kita yang mempunyai hidup, 
tapi Dia.

Kadang kita berpikir bahwa hati yang menempel kuat dalam rongga dada ini adalah milik kita, 
padahal Dia yang seharusnya menjadi penguasanya. 
Dia yang menciptakan, Dia yang meniupkan rasa, 
Dia yang menghentikan tarian lilin di sana.

Dan ketika sebuah tarian terhenti, 
tarian lainnya mulai bersiap-siap untuk mengisi rongga dada. 
Dengan tenaga yang lebih segar, 
dengan pukauan yang tak kalah hebatnya. 
Jika kita tidak mau menghentikan tarian yang lama, 
lalu kapan Dia akan mempertontonkan tarian baru yang lebih memukau itu di hadapan mata hati kita?

Jangan pernah takut untuk kehilangan, 
karena selalu akan digantikanNya dengan yang baru.
:)

0 Bacotan:

Posting Komentar

hey , no SARA oke :)